Senin, 17 September 2012

METODE PENANAMAN KECAMBAH KELAPA SAWIT



Ø  Kecambah harus ditanam dengan plumula (bakal batang berbentuk tajam dan lancip serta berwarna putih kekuningan) menghadap ke atas dan radicula (bakal akar berbentuk tumpul dan kasar) mengahdap ke bawah dan jangan terbalik.
Ø  Kecambah yang belum jelas (berdiffrensiasi) bakal batang dan akarnya ditunda penanamanya, sebaiknya yang telah terlalu panjang akarnya dapat dipotong hingga ± 5 cm dari pangkalnya.
Ø  Kecambah ditanam ditengah kantong dalam lobang yang dibuat dengan jari sedalam 2 cm dari atas permukaan tanah.
Ø  Penanaman yang terlalu dangkal akan berpengaruh terhadap pertumbuhan bibit dikarenakan fluktuasi temperatur dan kelembaban permukaan.
Ø  Penanaman yang terlalu dalam akan menghasilkan bibit tidak sehat (terjepit tanah).
Ø  Penanaman dengan posisi radicula dan plumula yang terbalik akan mengakibatkan pertumbuhan yang melintir (twisted shoot) dan terhambat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar